Jumat, Januari 14, 2011

Burung Merpati Transfer Data Lebih Cepat

Data dalam flashdisk sebesar 4GB sampai di tujuan sejarak 80 kilometer dalam waktu 2 jam.
Sebuah perusahaan teknologi informasi di Afrika Selatan telah membuktikan bahwa transfer data memanfaatkan burung merpati pos jauh lebih cepat dibandingkan dengan kecepatan transfer data ISP terbesar di negeri tersebut.

Unlimited IT, perusahaan telekomunikasi tersebut frustasi dengan kecepatan pengiriman email mereka. Akhirnya mereka memutuskan untuk menggunakan jasa Winston, seekor burung merpati berusia 11 bulan, untuk membawa data dalam memori flash berkapasitas 4GB.

Winston kemudian terbang dari kantor Unlimited IT di Pietermaritzburg ke kantor yang ada di Durban, sejauh 80 kilometer. Bersamaan dengan berangkatnya Winston, seorang karyawan Unlimited IT mengirimkan data yang sama lewat internet menggunakan jalur ADSL Telkom, ISP terbesar di negeri tersebut.

Data dalam flashdisk sebesar 4GB sampai di tujuan sejarak 80 kilometer dalam waktu 2 jam.

Dua jam enam menit dan 57 detik kemudian, Winston sudah tiba di kantor tujuan dengan paket kartu memori flash yang dititipkan padanya. Sementara data yang dikirimkan via internet, baru selesai terkirim 4 persen saja.

Metode pengiriman data ini dilakukan karena kekesalan Unlimited IT terhadap koneksi internet sudah mencapai puncaknya. Sebagai informasi, perusahaan itu memiliki 11 call center di pelosok negeri dan selalu mengirimkan data ke cabang-cabang perusahaan.

Meski sangat lambat, seperti VIVAnews kutip dari Repubblica, 14 September 2009, kecepatan internet di kawasan selatan dan timur Afrika diperkirakan akan segera meningkat. Pasalnya sistem kabel fiber optik sepanjang 17 ribu kilometer yang menghubungkan kedua bagian benua tersebut akan siap beroperasi sebelum Afrika Selatan menggelar ajang piala dunia tahun 2010 mendatang. [sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...